Welcome to MySide

Blogger Rilis 4 Template Terbaru: Responsive, Fast Loading, Modern!

Blogger Rilis 4 Template Terbaru: Responsive, Fast Loading, Modern!
Blogger Rilis 4 Template Terbaru: Responsive, Fast Loading, Modern, Profesional.

BLOGGER merilis empat jenis template atau tema (theme) baru yang lebih keren, modern, profesional, elegan, dan responsive (mobile-friendly) per 20 Maret 2017.

Tema-tema terbaru bawaan blogger ini dirilis atau disediakan setelah Blogger menambahkan notifikasi komentarmengubah tampilan dashboard, dan mengubah nama menu template menjadi theme (tema).

Diliris di blog resmi Blogger (Official Blogger Blog), 20 Maret 2017, Blogger menyediakan tema-tema terbaru ini "untuk membuat Anda lebih mudah mengekspresikan gaya unik Anda". 

"Kami telah menciptakan satu set baru dari tema blog bagi Anda untuk memilih dari. Setiap tema datang dalam berbagai warna, sepenuhnya dapat disesuaikan, dan dapat ditambahkan ke blog Anda hanya dengan beberapa klik," tulisnya.

Perbedaan utama template-template bawaan blogger terbaru ini dibandingkan template default blogger yang lama adalah tema-tema terbaru blogger ini tidak hanya dirancang untuk terlihat bagus, namun juga dirancang responsive alias mobile-friendly (ramah seluler).

"Masing-masing tema telah didesain untuk secara otomatis menyesuaikan diri (responsive, adaptif) dengan layar apa pun (komputer, telepon atau tablet) dan beban cepat (fast loading)."

Yang paling menarik dari tema-tema atau template terbaru bawaan blogger ini adalah tampilan header yang top fixed dengan kotak pencarian (search box).

Dilihat dari kode-kode yang ada di dalam tema ini, jelas template ini lebih SEO Friendly, selain responsive dan fast loading.

Ada 4 jenis tema atau template terbaru yang dirilis, yakni Contempo, Soho,  Emporio, dan Notable. Semuanya dilengkapi dengan tema varian atau desain warna pilihan.

Blogger Rilis 4 Template Terbaru: Responsive, Fast Loading, Modern!


Terpenting, tema ini gratis sebagaimana template bawaan blogger lain. Cara memasangnya masih sama dan mudah, yaitu tinggal klik Theme (Tema) dan pilih desain yang Anda sukai.

Happy Blogging! (www.contohblog.com).*

Subscribe to receive free email updates: