Welcome to MySide

Mengenal Avast Free Antivirus dan Cara Installnya

Semakin banyak informasi yang kita ketahui tentang antivirus maka perlindungan komputer kita akan semakin baik. Diantara berbagai program antivirus tersebut kita memilih mana yang memberikan fitur terbaik dan sesuai dengan kita. Sekarang akan saya tambah satu lagi info mengenai antivirus yaitu dengan mengenal avast free antivirus serta bagaimana cara installnya. Seperti biasa sobat yang belum paham tentang bagaimana cara install antivirus avast akan kita pandu bersama-sama memasang software tersebut.

Antivirus avast ini memiliki kelebihan yaitu gratis dan proteksi yang lumayan untuk anti virus di pc. Selain itu biasanya anti virus membuat komputer lambat, namun untuk AV avast, komputer anda tidak lambat dan merupakan salah satu antivirus yang paling banyak di gunakan di Indonesia.

Fitur Avast Free Antivirus : Software Updater, Browser Cleanup, Behavior Shield, Real-time Anti-rootkit Protection, avast! WebRep, Boot-time Scanner, AutoSandbox, Intelligent Scanner, File System Shield, Mail Shield, Web Shield, P2P Shield/IM Shield, Network Shield, Script Shield dan Behavior Shield. System Requirments Avast Free Antivirus : Processor Pentium 3, 128 MB RAM, 400 MB of free hard disk space.

Bagi sobat yang benar-benar masih belajar melakukan instalasi komputer dan belum paham dengan proses instalasi software ini silahkan ikuti langkah-langkah Cara Instal Anti Virus Avast berikut ini:

  1. Pastikan sobat memiliki software ini atau, download antivirus avast terlebih dahulu.
  2. Jalankan file/aplikasi .exe Avast. Klik "Run"
  3. Pilih bahasa "Engllish" or "Indonesia". Klik "next" untuk melanjutkan 
  4. Selanjutnya muncul dialog box, hilangkan semua centang pada kotak dialog tersebut dan Klik "next".
  5. Kemudian muncul lagi Kotak dialog "apakah akan di pasangkan pada Google Chrome (biasanya saya memilih untuk tidak memasangkan pada Chrome). Klik "next".
  6. Setelah itu kita tinggal menunggu proses install.
  7. Klik "finish", pertanda bahwa Instalasi Complete. biasanya di barengi dengan suara "Welcome to Avast" (jika driver sound anda terlah terpasang). Jika belum terpasang maka akan muncul Kotak Dialog "Welcome to Avast"di ToolBar komputer anda, di sebelah kanan bawah.

Mengenal Avast Free Antivirus dan Cara Installnya

Antivirus Avast full serial number Update
Tidak sulit kan, yang sulit adalah kalau kita tidak memiliki program ini jadi kita harus hunting download atau membeli antivirus avast terlebih dahulu. Kalau cara install program ini mudah seperti yang ada pada panduan di atas. 

Jika sobat kurang berkenan dengan antivirus ini maka silahkan lihat juga antivirus AVG atau antivirus avira terbaru. Itu saja, terima kasih sudi menemani saya dalam belajar menginstal software komputer di atas. Selamat menginstal!

Subscribe to receive free email updates: